Kapolres Bandara Ngurah Rai Pimpin Upacara Haornas 2023

09 September 2023 10:31:55 Wita | 102 views
Gambar

Polres Bandara- Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai AKBP Ida Ayu Wikarniti, S.E. menjadi inspektur upacara (iruf) peringatan Hari Olahraga Nasional ke-40 yang dilaksanakan di Halaman Mapolres Bandara, sabtu (9/9/2023).

 

Upacara Hari Olahraga Nasional ke-40 kali ini mengambil tema “Gelanggang Semangat Pemenang”, ditandai dengan pengibaran Bendera Merah Putih dan peserta upacara turut dihadiri oleh Wakapolres Kompol I Ketut Darta, S.H., M.H., para Pejabat Utama (PJU) Polres Bandara, para Bintara dan ASN (Aparatur Sipil Negara).      

 

Dalam amanatnya, Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai AKBP Ida Ayu Wikarniti, S.E. menyampaikan Haornas tanggal 9 september menjadi satu di antara hari nasional yang selalu diperingati berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 67 Tahun 1985.

 

Adanya Hari Olahraga Nasional di Indonesia tentu menjadi satu di antara bentuk kepedulian dari pemerintah mengenai pentingnya pendidikan olahraga.

 

“Tujuan diperingatinya Haornas adalah untuk meningkatkan rasa sportivitas di tanah air. Salah satu bentuk kepedulian terhadap olahraga yang dilaksanakan oleh Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai adalah dengan dilaksanakannya Kapolres Bandara I Gusti Ngurah Rai Cup Taekwondo Championship 2023 pada hari minggu lalu,”ucapnya.

 

Selain itu sambung Kapolres, pelaksanaan olahraga bersama setiap hari sabtu, kesemaptaan jasmani serta peningkatan kemampuan beladiri Polri  bagi personil juga merupakan contoh kecil dari implementasi pentingnya olahraga.

 

“Saya harap, kedepannya personil kita ada juga yang menjadi atlet dapat semakin berprestasi begitupun dengan personel lainnya agar tidak lupa untuk melaksanakan olahraga demi menjaga daya tahan tubuh masing-masing,”pungkasnya. (hms23)