Satgas Ii Preventif Ops Pekat Polres Klungkung Gencarkan Patroli Di Terminal Dan Pasar Galiran Untuk Cegah Aksi Premanisme

11 May 2025 10:32:58 Wita | 27 views
Gambar

Dalam rangka mengantisipasi potensi munculnya aksi premanisme yang dapat meresahkan masyarakat, khususnya para pedagang dan pengunjung di wilayah Terminal Galiran dan Pasar Galiran, Polres Klungkung melalui Satuan Tugas II Preventif Operasi Pekat (Penyakit Masyarakat) melaksanakan patroli rutin (11/5).

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

Dalam pelaksanaan patroli tersebut, petugas menyisir beberapa titik yang dianggap rawan di sekitar terminal dan pasar. Satgas II Preventif tidak hanya melakukan pengawasan, tetapi juga aktif memberikan imbauan kepada juru parkir, pedagang, serta masyarakat umum. Mereka diajak untuk berperan aktif dalam menjaga situasi kamtibmas dengan cara segera melapor kepada pihak kepolisian jika mengetahui atau mengalami tindakan premanisme.

Kasatgas II Preventif Ops Pekat Polres Klungkung AKP I Gusti Mahendra, S.Sos.,  menegaskan bahwa pihaknya akan terus meningkatkan intensitas patroli, terutama di kawasan yang menjadi pusat aktivitas ekonomi masyarakat. Ditekankan pula bahwa premanisme dalam bentuk apapun tidak akan ditoleransi dan akan ditindak tegas sesuai hukum yang berlaku.

Dengan dilaksanakannya patroli ini, diharapkan para pedagang maupun pengunjung  dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Langkah ini juga menjadi bagian dari upaya preventif Polres Klungkung untuk menciptakan situasi yang kondusif menjelang momen-momen penting seperti hari raya dan musim liburan.

Polres Klungkung mengimbau masyarakat untuk tidak takut melapor ke call center 110 jika menemukan tindakan yang mencurigakan atau meresahkan, dan mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan.