Jumat Curhat Kapolsek Karangasem Dengan Linmas, Perbekel Desa Seraya Minta Bantuan Alat Komunikasi Dan Keamanan.
Polda Bali, Polres Karangasem, Polsek Karangasem. Perbekel Desa Seraya I Wayan Dandri meminta bantuan perlengkapan alat komunikasi dan keamanan kepada para Linmas saat Kapolsek Karangasem Kompol I Made Dayendra didampingi Bhabinkamtibmas Desa Seraya Aiptu I Nyoman Koti Yasa. menggelar Jumat Curhat dengan Para Linmas Desa Seraya, Jumat (25/10).
"Jika ada kiranya mohon dibantu terkait alat komunikasi seperti HT dan perlengkapan keamanan seperti senter dan tongkat", Ucap I Wayan Dandri ,"Dengan peralatan yang memadai diharapkan tugas jadi lebih efektif dan cepat dalam merespon situasi yang membutuhkan kehadiran Linmas", tambahnya.
Menanggapi permintaan tersebut Kapolsek Karangasem Kompol I Made Dayendra menyatakan akan berkoordinasi lebih lanjut baik kepada Unit Binmas Polsek Karangasem maupun satuan atas, apabila ada bantuan khususnya kepada mitra Kamtibmas seperti Linmas terkati perlengkapan keamanan agar dapat dipenuhi.
"Sementara dari Unit Binmas kami dapat menyalurkan bantuan senter atur lalu-lintas dan rompi, mudah-mudahan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya", Ucap Kompol I Made Dayendra.
Disisi lain, Kapolsek Karangasem pun mengimbau para anggota Linmas untuk tetap menjaga netralitas dalam pengamanan rangkaian Pilkada Serentak 2024 ini serta bersama-sama melakukan upaya-upaya pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat agar tetap kondusif.
"Bila ada keluhan terkait keamanan bisa segera laporkan kepada Bhabinkamtibmas, kantor polisi terdekat ataupun melalui Call Center 110 Bantuan Polri yang beroperasi 24 jam", terang Kapolsek Karangasem.
Diakhir kegiatan, Kapolsek Karangasem mengucapkan terima kasih atas kerjasama dan partisipasi para Linmas dalam menjaga kondisifitas keamanan khususnya di Desa Seraya sehingga tidak terjadi gangguan keamanan yang meresahkan masyarakat selama ini.