"Jumat Curhat " Polsek Rendang Sambangi Sekolah SMK Giri Pandawa Rendang

10 May 2024 08:21:33 Wita | 17 views
Gambar


Polda Bali - Polres Karangasem - Polsek Rendang


Terkait dengan hal tersebut atas seijin Kapolsek Rendang Kompol Made Suadnyana,S.Sos Waka Polsek Rendang AKP I Made Sutama ,SH bersama Kanit Binmas Iptu I Gede Suardana dan anggota turun langsung ke masyarakat seperti menyambangi Sekolah SMK Giri Pandawa Rendang bertemu dengan Kepala Sekolah I Komang Sunarta,S.Pd, M.Pd serta berdialogis Kamtibmas untuk mendengarkan keluhan, curhat, dan menyerap informasi langsung di masyarakat, Jumat (10/5) 


Wakapolsek Rendang AKP I Made Sutama,SH dalam kesempatan tersebut menyampaikan / menghimbau dan mengajak pihak sekolah untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas dan menyerap informasi kamtibmas terkait pengumuman kelulusan tingkat SMA/SMK guna berjalan dengan tertib dan lancar disisi lain juga menyampaikan tentang himbauan tata tertib berlalu lintas / Undang-Undang Lalu Lintas , UU ITE agar bijak bermedia sosial tidak melakukan penyebaran berita bohong/hoax, ujaran kebencian , fitnah yang bernuansa SARA dan juga penting untuk menjauhi bahaya penyalahgunaan Narkoba kepada semua lapisan masyarakat guna cegah gangguan kamtibmas dan pelanggaran hukum lainnnya. 



Dalam kesempatan tersebut Kepala sekolah I Komang Sunarta,S.Pd,M.Pd mengucapkan terima kasih atas apa yang disampaikan Wakapolsek Rendang dan anggotanya sehingga kami pihak sekolah akan selalu menyampaikan ke anak-anak sekolah maupun ke masyarakat dan keluarga untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif, sampai saat ini situasi di SMK Giri Pandawa masih tetap aman kondusif nihil gangguan kamtibmas yang menonjol dan apabila terjadi suatu permasalahan pastinya kami dari pihak sekolah maupun masyarakat akan tetap menyampaikan kepada pihak kepolisian baik kepada Bhabinkamtibmas setempat ataupun  langsung dengan Polsek Rendang untuk bersinergi menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat . 


Penulis : Humas Sektor Rendang