Kapolsek Manggis Pimpin Langsung Penanganan Pohon Tumbang Yang Merintangi Jalan.

24 May 2025 06:34:55 Wita | 29 views
Gambar

Polda Bali - Polres Karangasem - Polsek Manggis.

Karangasem, 22 Mei 2025 – Cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kecamatan Manggis pada Kamis (22/5) sore menyebabkan sebuah pohon Trembesi setinggi 6 meter tumbang dan menutup akses utama Jalan Raya Karangasem–Denpasar, tepatnya di depan SPBU Labuhan, Kec. Manggis, Kab. Karangasem.


Pohon yang tumbang tersebut berada di sebelah utara Gudang Gas LPG PT. Ananda Andalan Utama. Hujan lebat yang mengguyur wilayah tersebut sekitar pukul 18.00 WITA membuat akar pohon tidak mampu menopang beban, sehingga pohon roboh ke arah selatan. Akibat kejadian ini, kendaraan bermuatan tinggi seperti truk tidak dapat melintas, dan pohon juga menimpa tembok penyengker gudang agen LPG.


Menanggapi kejadian tersebut, Kapolsek Manggis Kompol I Made Suadnyana, S.Sos. turun langsung ke lokasi bersama anggota untuk melakukan atensi cepat terhadap situasi darurat tersebut.


“Kami langsung turun ke lokasi begitu menerima laporan. Keselamatan dan kenyamanan warga adalah prioritas kami. Bersama instansi terkait, kami lakukan evakuasi dan pengaturan lalu lintas agar aktivitas warga tetap berjalan lancar,” ungkap Kapolsek.


Kehadiran cepat jajaran Polsek Manggis mendapat apresiasi dari warga sekitar. Proses evakuasi pohon tumbang dilakukan secara gotong royong bersama petugas gabungan dan warga, yang juga menunjukkan kuatnya semangat kolaborasi antara Polri dan masyarakat.


Dengan gerak cepat Polsek Manggis, akses jalan utama Karangasem–Denpasar pun berhasil dibuka kembali dan arus lalu lintas kembali normal. Polri, melalui Polsek Manggis, menegaskan komitmennya untuk selalu hadir di tengah masyarakat, khususnya saat terjadi bencana maupun keadaan darurat lainnya.


Publish. : Humas Polsek Manggis.